Total Tayangan Halaman

"PERSEPSIKU TENTANG AKUN JEJARING SOSIAL YANG KUPUNYA DAN BEBERAPA KATEGORI PERTEMANAN"


Kang Haji sedang malas menulis, seperti halnya dulu ketika Kang Haji malas bekerja. Daripada membeli permen, Kang Haji lebih senang membeli rokok. Apalagi kalo ditambah segelas kopi panas. Wuih, muanntap bangeuutt. Apa hubungannya coba??. Hahaha...

Kang Haji hanya sedang ingin menulis yang ringan-ringan saja, sesuatu yang tidak perlu mengerutkan kening ketika kita membacanya. Apalagi sampe bunuh diri gara-gara tak mengerti isi tulisan yang dibacanya. Hahaha...

Tapi ketika membuka pesbuk, twitter, blog ataupun akun jejaring sosial lainnya (sekedar pemberitahuan. Kang Haji Cuma punya tiga akun itu aja. Hehehe), Kang Haji sedikit mengerutkan dahi. Eits,,jangan salah sangka dulu! Dahi berkerut bukan lagi mikirin hutang yang belum terbayar disana-sini, tapi berpikir tentang diri Kang Haji sendiri dan mungkin beberapa teman lain yang mempunyai akun jejaring sosial tapi tidak menggunakan poto asli dan nama asli, sehingga timbul beberapa pertanyaan mendasar, seperti;

"Mengapa seorang pesbuker, blogger atau…..(apa ya istilah pengguna twitter?)  tidak menggunakan nama asli ?? Mengapa tidak menggunakan potonya sendiri ?? Mengapa menggunakan nama samaran, fiksi, bahkan mungkin nama palsu. Lalu bagaimana dengan seseorang yang sering mengganti nama dan gonta-ganti poto yang bukan dirinya ??"

Sebenarnya dulu Kang Haji pernah menulis bahasan tentang ini dalam bahasa lokal ( Basa Sunda ) yang berjudul 'Dongeng Pesbuk; Jelma jeungJalma'. Mungkin beberapa teman-teman ada yang pernah membacanya. Namun, bila ada yang penasaran, bisa klik disini. Gak dosa kok !!! Asal jangan dibaca sambil solat aja, apalagi kalo dibaca sebagai pengganti surat pendek setelah Al Fatihah. Ich,,,jangan sampai deh !!! Sumpah itu gak boleh banget !!! Hehehe...

Mari lanjutkan...
Mungkin pertanyaan itu sempat terpikir pula oleh teman-teman sekalian bila melihat akun Kang Haji, baik pesbuk, blog maupun twitter, karena Kang Haji adalah salah satu dari sekian banyak orang yang menggunakan nama palsu, poto palsu. Pokoknya semua-muanya palsu deh !!! Hehehe....

Kalau yang punya akun Haji Nonoh ini Saykoji tentu Kang Haji akan menjawab; so what gitu lho ?? Atau kalau sebenarnya Haji Nonoh itu Fitri Tropika, tentu akan menjawab; helllooooo ! Pesbuk ja gak papa ! Kenapa kamu ngeyel ? Apa urusan elo ? Pleaseeee dweh ! Secaraaahh gituh !!!

Atau seandainya saja Kang Haji ini Olga Syahputra pasti jawabnya; ribet banget sich hidup lo ! Terserah gua dong ! Dan seandainya saja Kang Haji ini Sule Prikkitiw mungkin jawabannya seperti ini; trus gue mesti bilang wow sambil koprol gitu? Tapi karena Kang Haji bukanlah meraka, maka Kang Haji akan mencoba menjawab dengan Jujur sebagaimana yang pernah dilantunkan band Radja dulu.

Kenapa Kang Haji tidak menggunakan nama asli ? Karena Kang Haji menganggap segala sesuatu yang ada di internet adalah main-main, maksudnya tidak usah dipercaya banget. Kenapa ?? Karena percaya itu adalah iman, sedangkan untuk mengimani internet adalah sesuatu yang cetar membahana badai banget buat Kang Haji. Sesuatu hal yang sangat-sangat berbahaya sekali bagi seorang muslim seperti Kang Haji. Karena mengimani pesbuk itu tidak tercantum dalam Rukun Iman. Hahahaha....bercanda mulu, saya tonjok baru nyaho !

Persepsi Kang Haji ini mungkin keliru, tapi memang begitulah kenyataannya. Sampai sekarang, jujur saja tak satupun dari rekan kerja yang tahu pemilik asli ketiga akun itu. Kang Haji pun, tidak ada niat untuk memberitahunya. Biarlah semua tetap seperti ini, tetap menjadi sebuah misteri yang membuat mereka dan kalian semua menerka-nerka, 'Siapa sih Haji Nonoh?' Hahaha.... Lebay gak ???

Oh iya, pernah beberapa waktu yang lalu beberapa rekan kerja juga beberapa sahabat sepermainan didunia nyata bertanya perihal akun ini dan mereka yakin kalau akulah si pemilik akun Tampan Bercahaya lagi Mempesona ini. Tuduhan mereka sangat beralasan sekali, karena diantara mereka semua memang Aku-lah yang paling Tampan Bercahaya lagi Mempesona. Hahaha.... Seperti inilah. Bila berbicara ke-TAMPAN-an, selalu saja Kang Haji yang jadi sasaran dan selalu Kang Haji juga yang dikambing hitamkan bahkan sudah ditetapkan dengan Keputusan Presiden Republik Maya No. 1 tahun 1984 no. urut 1 yang dikuatkan dengan undang-undang ketampanan yang juga telah disepakati oleh dewan-dewan yang tak tampan dan ditanda tangani oleh kedua orang tua Kang Haji juga disaksikan oleh saksi kuat dari hukum yaitu paraji atau bidan tradisional, karena memang begitulah adanya. Sungguh !!! Hahahha.... Tak ada titik lelah untuk mempertahankan ketampanan.

Tapi sedikit informasi saja, selama ini hanya tiga akun itulah yang Kang Haji punya dan salah satu akunnya (akun pesbuk) pernah tiga kali berganti nama dari Almarhum Kabayan menjadi Haji Nonoh, kemudian Ash Lee Soon dan kembali lagi menjadi Haji Nonoh. Sempat beberapa minggu yang lalu Kang Haji hendak mengganti nama lagi dengan dengan nama 'Raden Saka Remember'. Namun apa mau dikata, uji coba ini gak pernah berhasil, selalu saja ditolak oleh sistem terotomatisasi pesbuk. Sepertinya pesbuk sudah jenuh dengan ke-Misterus-an yang  Kang Haji punya atau mungkin si-empunya pesbuk iri dengan ketampanan wajah Kang Haji yang bercahaya lagi mempesona. Atau mungkin juga gelar Raden itu terlalu berlebihan bila diberikan untuk si tampan ini. Sepertinya ketampanan wajah yang bercahaya lagi mempesona ini dirasa sudah cukup tanpa harus lagi ditambah gelar 'Raden'. Karena eh karena ketampanan yang Kang Haji miliki ini sudah mengalahkan seluruh raden-raden sedunia pesbuk. Hahahahaha.... Gila ! Pede-nya setampan wajahnya yang bercahaya lagi mempesona. Makasih atas pujiannya, kawan.

Kalau-lah pesbuk seperti negara Indonesia, mungkin sudah Kang Haji sogok departemen Pertata-namaan pesbuk dengan uang atau mungkin bila perlu dengan celana dalam Luna Maya yang sempat heboh ketika dipelorotkan oleh Ariel Peterpan. Atau sama paha Pramugari yang beberapa waktu yang lalu ramai dibicarakan yang masih bersangkutan dengan Ariel selepas keluar penjara, yang padahal wajahnya tidaklah setampan Kang Haji. Kenapa gak percaya ? Sungguh ! Ariel hanyalah nomer sekian bila dibandingkan dengan wajah Kang Haji.

Namun pesbuk bukanlah Indonesia dan sama sekali tidak tertarik dengan celana dalam Luna Maya atau paha pramugari meskipun sudah melorot dan terpampang jelas sebelum Ariel melakukannya. Hmmm,,,jadi tetaplah seperti ini, kembali menjadi Almarhum Kabayan, Haji Nonoh atau Ash Lee Soon. Ya, sudahlah. Kata Bondan Prakoso dan konconya.

* * * * *

Secara pribadi Kang Haji mengucapkan banyak terima kasih telah mau menjadi sahabat Kang Haji, sekalipun poto dan nama yang Kang Haji gunakan palsu, tetapi jangan samakan semuanya. Persahabatan Kang Haji dengan kalian tidaklah palsu. Ingat itu !!! Tanyalah beberapa sahabat yang pernah bertemu dengan Kang Haji didunia nyata yang berawal dari persahabatan didunia maya, terutama pesbuk, yang salah satunya adalah Aki Balangantrang, Ricky Andriawan Mardjadinata dan beberapa lainnya. Ada juga beberapa yang sering telpon-telponan. Sama ! Semua barawal dari pesbuk yang maya.

Bagi pribadi Kang Haji, hanya segelintir orang saja yang mengenal Kang Haji secara nyata. Dan itu bisa dihitung dengan jari tangan dan kaki, yang berarti kalau dijumlah-jamleh aya kana duapuluhan mah dan kelipatannya dan kelipatannya lagi. Berarti loba mereunnya ! Hahaha.... Ini Kang Haji sebut 'Teman Realis' yang artinya Dia mengenal Kang Haji dipesbuk juga didunia nyata.

Lalu teman atau sahabat pesbuk selebihnya Kang Haji kategorikan atau Kang Haji sebut mereka dengan beberapa sebutan sebagai berikut;

1. Teman Selebritis.

Dia mengenal Kang Haji, tapi Kang Haji tidak kenal dia. Teman seperti ini Kang Haji namakan 'Teman selebritis'. Kenapa ?? Karena memang seperti itu kan !!! Selebritis dikenal siapa saja, tapi belum tentu mereka mengenal kita. Siapa yang gak kenal Dude Herlino atau Haji Rhoma Irama ?? Tapi apakah Dude dan Rhoma mengenal kita ?? Please,,,jangan harap deh !

2. Teman Sadis.

Kang Haji mengenal Dia, (tapi sayangnya) mengapa Dia tidak mengenal Kang Haji ? Kenapa disebut 'Sadis' ? Ya, sadis aja. Masa Kang Haji sudah mengenal Dia, kok dia gak mau mengenal Kang Haji ?? Kan sadis namanya !!! Coba kalo ketemu dijalan terus Kang Haji sapa 'Hai !', Dia pasti jawab, 'Ich, siapa ya! SKSD banget sich !
'. Bayangkan ! Sadis gak ??? Sumpah !! Gak mau deh nyapa temen kayak gini.

3. Teman Egois.

Sebenarnya kami saling kenal. Kami pernah bertemu didunia nyata, tapi Kang Haji dan Dia tidak begitu akrab. Entah karena kedudukan sosial, tempat yang jauh atau alasan lainnya. Tapi dipesbuk kami sangat akrab seperti saling mengenal. Teman ini Kang Haji namakan 'Egois'. Kenapa ?? Ya dua-duanya egois lah !!! Karena tidak ada yang mau duluan memperkenalkan diri.

4. Teman Romantis.

Teman ini hampir mirip dengan yang egois, hanya saja yang ini lebih intim dengan kita, sering inbok. Padahal dah nulis distatus, photo bahkan mungkin dinding kalo Kang Haji perkenankan. Berarti teman ini ingin membangun persahabatan yang lebih intim dari yang lain. Itulah kenapa Kang Haji sebut 'Romantis'.

5. Teman Diplomatis.

Sukanya komen disana-sini, tapi jarang bahkan mungkin gak pernah bikin status, catatan maupun upload poto. Saran Kang Haji, jauhi orang seperti ini, karena ditakutkan ketika komen minjem uang lagi. Hahaha….

Masih banyak lagi sih tipe teman di pesbuk lainnya menurut persepsi pribadi Kang Haji, semisal teman 'Narsis'. Heiii,,,,, Kenapa kalian tersenyum dan memandang Kang Haji seperti itu ? Sepertinya ada sesuatu yang kalian sembunyikan ketika Kang Haji menyebut teman yang satu ini ? Kenapa ???

Sumpah. Suer. Kang Haji bukan orang Narsis, cuma optimis aja.

Sebentar, jangan pergi dulu ! Hei,,,hei,,,tunggulah dulu, Kawan ! Kang Haji belum selesai bicara. Kang Haji kan belum menceritakan kenapa Kang Haji begitu giat mempertahankan ketampanan wajahnya yang bercahaya lagi mempesona ! Tunggulah dulu, jangan pergi ketika sitampan ini bercerita.

Tapi ya sudahlah kalo memang itu mau kalian, lagian Kang Haji juga dah pegel banget karena kebanyakan duduk. Besok kita lanjut lagi ya ! Sebagai pria tampan, Kang Haji akan sempatkan waktu lagi buat cerita sama kamu-kamu sekalian, Kawan !!!

Lop yu por ol may pren in pesbuk en ol..... Ah pokokna mah kakabehan nu maca we lah.

* * * * *

16 komentar:

  1. penuh dengan kategori dengan akhiran is is, sadis, egois, diplomatis, romantis, selebritis. hahaha coba saya tambah kategori menurut persepsi saya Kang : Teman Hiperbolis (knp hiperbolis karena banyak tuh sekarang teman2 dunia maya yg lebay & alay) wkwkwk
    salam kenal kang.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Salam kenal kembali...

      hehehe,,,karena akhiran is itulah yang sepertinya cocok...

      makasih dah berkunjung... :)

      Hapus
    2. ohh jadi karena kecocokan istilah, siiip :)
      Terima kasih kembali Kang Haji, ditunggu kunjungan baliknya biar sillaturahmi tambah erat..:D

      Hapus
    3. Siap, Kang...saya akan segera berkunjung....hehehe

      Hapus
  2. teman nu mawa linggis.... kahade eta mah kang haji....he...he...

    BalasHapus
    Balasan
    1. hahaha,,,,bade nalereskeun cai mereun eta mah...

      wilujeng suing, kang....aeehhh,,,sumping maksud teh...hehehe,,,

      Hapus
  3. kang Haji dari aku yang Antagonis dan sering cukur Kumis ini, salam kenal Kang Haji...hehehe..dari pada cius terus ya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Salam kenal kembali, Kang...
      makasih dah berkunjung,,,semoaga ini menjadi awal persahabatan yang baik..aamiin...

      Hapus
  4. Bisa banget kang haji, emang sering pesbukan sama titeran ya kang? Keren atuh..Kang, boleh minta sedekah kunjungan ke sini dong Belanja Produk gaya hidup kontemporer dari desainer berbakat dengan harga terjangkau biar joss nih. Matur suwun snaget ngeh, nah loh ko bahasa jawa nih. Ah ga apa-apa dah. Thank's gitu loh, kata Saykoji..

    BalasHapus
  5. Bermacam-macam tipe teman begitulah hidup kang :) hehe..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ya,dari itulah adanya kategori pertemanan....hahaha
      salam kenal, Kang....
      terima kasih dah berkunjung...

      Hapus
  6. haji nonoh sama seperti saya memakai nama samaran, bedanya saya sedikit membeberkan siapa pemilik akun art energic ke teman2 terdekat saya, toh tak dosa kan? :) ditunggu kunjungan baliknya kang di artenergic.blogspot.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sepertinya sayapun harus sedikit membeberkan ketampanan wajah saya...hehehe....

      terima kasih dah berkunjung,,,tidak lama saya akan meluncur kesana..

      Hapus
  7. Kalau pakai nama samaran kayaknya lebih seru ya Kang Haji, heheheh..:)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ya, lebih seru dan lebih bebas ber-ekspresi, tapi bukan berarti pengecut yang bersembunyi dabalik sebuah nama yaaa.....hehehe...

      tapi Kang Haji sudah mulai membuka diri kok,,,,Hanya saja beluh sepenuhnya,,,hahaha,,,,

      biarkan saja ini tetap menjadi sebuah misteri yang tidak perlu dicari dengan teka-teki atau dengan pertanyaan-pertanyaan yang mengintimidasi....hahahaha....

      nuhun kana kasumpingan nana, Kang boku.... :)

      Hapus

Terima kasih atas kunjungannya serta atas semua apresiasi yang telah diberikan.
Semoga kebaikan selalu menyertai kita semua.
Aamiin.